Easy Eats Cafe Medan Menu dan Harga

Easy Eats Cafe Medan - Meda terkenal memiliki berbagai destinasi wisata sejarah yang selalu menjadi daya tarik bagi wisatawan. Tidak hanya itu saja, banyak juga wisata kuliner di Medan yang selalu menjadi buruan, termasuk cafe dan coffee shop yang banyak disukai untuk aktivitas ngopi santai atapun nongkrong. Nah, bagi kalian yang gemar ngopi di Medan, kita punya referensi tempat baru yang menarik untuk kalian kunjungi nih, namanya ialah Easy Eats Cafe.

easy eats cafe medan
Instagram/gladtochill
Easy Eats Medan ini hadir sebagai salah satu tempat nongkrong yang menawarkan kenyamanan buat pelanggannya, memiliki keunikan dan kelebihan yang berbeda dari cafe-cafe lainnya. Jika kalian pensaran, maka bisa menyimak ulasan selengkapnya di bawah ini, mulai dari seputar harga menu, alamat, fasilitas hingga jam operasionalnya.

Seputar Easy Eats Cafe Medan

Easy Eats Cafe merupakan salah satu tempat nongkrong terbaru di Kota Medan yang hadir dan dibuka secara resmi pada bulan Mei 2023. Cafe ini mengusung konsep cafe kekinian dengan desain bangunan yang bergaya modern, aesthetic dan Instagramable. Tidak hanya asyik untuk nongkrong, tempatnya memiliki view yang bagus dan fotoable, jadi buat kalian yang hobi OOTD pasti cakep nih tempatnya untuk aktivitas kalian.

Untuk keperluan nugas juga cocok banget loh, secara tempatnya bagus dan nyaman. Serta dilengkapi dengan fasilitas yang mendukung keperluan untuk WFC-an di sini. Setiap area menawarkan ambience yang tenang dan nyaman, viewnya cakep dan clean banget loh. Mengusung gaya modern namun tetap ada sentuhan vintage yang cukup memberi vibes yang berwarna untuk tempat nongkrong satu ini.

ambience easy eats cafe medan
Instagram/gladtochill
Tersedia area indoor dan semi outdoor yang cozy di cafe ini. Tersedia space-space yang cozy dan didesain sangat menarik, aesthetic banget pastinya. Pemilihan furniturenya juga bagus seperti di restaurant gitu deh, ada hiasan dinding dan lampu yang cantik menghiasi area indoornya. Selain itu juga terdapat fasilitas AC, Wifi dan colokan listrik yang semakin membuat pelanggan senang beraktivitas di cafe ini.

Tersedia juga area semi outdoor yang tempatnya cerah dan viewnya cakep banget, ada tanaman hijau di sekitar yang segar dilihat mata. Dinding-dinding yang didekor cantik dengan sentuhan artistik, semkin eye catching nih pastinya. Tempat nongkrong baru sekeren ini sayang sekali loh kalau belum kalian datangi, terutama bagi kalian para coffee lovers dan foodie lovers di Kota Medan.

Harga Menu Easy Eats Cafe Medan

Secara tempatnya sih tidak diragukan lagi, tempatnya bagus dan cozy banget. Selain itu juga cafe ini menyediakan aneka menu makanan dan minuman andalan yang bisa kalian pilih dan dinikmati secara dine in di space yang nyaman, pasti mantap sekali kan. Harga menunya juga tergolong ramah di kantong nih.

menu easy eats cafe medan
Instagram/gladtochill
Berikut detail menu Easy Eats Cafe Medan beserta harganya.

Dessert:

  • Bubur Pelangi 22k
  • Bubur Chacha 22k
  • Bubur Kacang Ijo 22k
  • Bubur Sumsum Candil 22k
  • Bubur Ketan Hitam 22k
  • Pudding Cendol 12k

Ice Dessert:

  • Es Campur 28k
  • Es Putri Salju 30k
  • Es Pokat 30k
  • Es Kacang Ijo 28k
  • Es Cendol Cincau 28k

Fresh Juice:

  • Orange Juice 25k
  • Cucumber Juice 25k
  • Carrot Juice 25k
  • Star Fruit Juice 25k
  • Tomato Juice 25k
  • Dragon Juice 26k

Mix Juice:

  • Orange Sour Plum 27k
  • Triple C 27k
  • Soursop Dragon Fruit 28k
  • Greens & Puneapple 27k
  • Orange Carrot Juice 27k
  • Lychee Yakult Jelly 28k
  • Fruit Punch 28k
  • Iced Calamansi 26k

Local Juice:

  • Duo Latte 21k/23k
  • Aren Latte 21k/31k
  • Milo 22k/24k
  • Coffee Jelly 24k
  • Duo Long Black 19k/20k

Tea:

  • Iced Jasmine Tea 16k
  • Teh Tawar 9k/11k
  • Teh Manis 13k/14k
  • Lemongrass Tea 25k
  • Calamansi Lemongrass Tea 25k
  • Iced Orange Black Tea 25k
  • Thai Iced Tea 25k
  • Air Mineral 12k

Main Course:

  • Khao Man Gai 46k
  • Pad Kra Pow Gai 46k
  • Khao Pad Pu 50k
  • Khao Pad Goong 50k
  • Khai Jiao Gai 40k
  • Tom Yum Fried Rice 46k/48k/50k
  • Nasmi 29k/35k/38k
  • Nasi Goreng Dendeng Sapi 45k
  • Nasi Goreng Cumi Balado 48k
  • Mie Goreng Nasmi 28k
  • Pad See Ew 46k/48k/50k
  • Ketoprak 35k
  • Mie Tek Tek Seafood 46k

Snack:

  • Cireng Crispy Sambal Pedas 26k
  • Thai Crispy Chicken Wonton 28k
  • Donut Gula Snowy 27k
  • Chicken Salt Potato Chips 26k
  • Spicy Mayo Potato Chips 30k
  • Thai Sring Roll 28k
  • Thai Fried Taro 28k
  • Risol 27k
  • Tape Goreng Coklat Keju 32k
  • Pisang Coklat Caramel 35k
  • French Fries 26k
  • Tahu Gejrot 15k
  • Rujak Ulek Buah 35k
  • Crispy Chicken Salt 38k
  • Half Bolled Eggs 19k

Fasilitas

Fasilitas yang ada di cafe ini cukup lengkap kok, mulai dari area indoor yang aesthetic dan cozy abis, seating yang bagus dan nyaman, ruangan full AC, ada akses Wifi juga lengkap dengan colokan listrik, terdapat tanaman hijau yang bagus untuk cuci mata, area parkir dan lain-lain.

Jam Buka

Jam buka Easy Eats Cafe Medan ini mulai pukul 11.30 hingga 21.00 WIB.

Lokasi Easy Eats Cafe Medan

Bagi kalian yang merasa penasaran dan tertarik untuk mengunjungi cafe baru di Medan satu ini, maka kalian bisa datangi alamatnya berikut, Jl. Sriwijaya Ujung No.11, Petisah Tengah, Kec. Medan Baru, Kota Medan, Sumatera Utara 20111.

Demikian sharing kali ini mengenai Easy Eats Cafe Medan yang merupakan salah satu tempat hits dan pastinya menarik untuk kalian kunjungi. Ikuti terus situs good-time-charleys.com untuk mendapatkan informasi terbaru.