Tembok Langit Batu Menu dan Harga

Tembok Langit Batu - Kota Batu selama ini memang dikenal sebagai kota wisata, karena memang ada banyak sekali objek wisata. Kondisi alamnya memang sangat bagus dan mendukung, jadi tak heran jika selalu muncul tempat-tempat baru yang bagus.

tembok langit batu

Terlepas dari tempat wisata, tempat-tempat ngopi di Kota Batu juga banyak banget loh. Nah, satu per satu sudah kami kupas di situs cafemalanghits.com, dan kali ini masih sama kami akan mengulas salah satu tempat ngopi yang asyik di Kota Batu. Ada satu nama yang mungkin belum kamu tahu, yaitu cafe Tembok Langit. Cafe ini berada di dekat Alun-alun Kota Batu, tinggal menyeberang saja sudah sampai. Yuk simak lebih detail mengenai cafe satu ini.

Seputar Tembok Langit Batu

Sesuai dengan namanya, Tembok Langit cafe ini dibangun dengan desain yang unik, yaitu tersedia 3 lantai namun di lantai paling atas hanya berupa tembok saja sebagai pendamping / pelindung tanpa adanya atap. Jadi konsepnya langitlah sebagai atap dari cafe ini. Ini menarik, dengan begitu sensasi ngopi terbuka di lantai atas terasa lebih asyik.

Dari lantai atas cafe Tembok Langit Batu, pengunjung dapat menikmati pemandangan alam kota Batu yang mempesona. View terdekat yang enak dilihat ialah Alun-Alun Kota Batu. Terlihat jelas wahana Biang Lala yang berputar dan di sekitarnya terdapat banyak pohon, air mancur, serta para pengunjung alun-alun yang ramai. Sedangkan di lantai dua juga comfort banget loh, ada konsep eco living yang enak dipandang, terasa adem dan asri banget.

view tembok langit batu

Konsep bangunan cafe Indutrial yang kekinian ini pastinya pas untuk tempat nongkrong anak muda milenial. Tempatnya comfort, view nya bagus memanjakan mata. Selain itu, pastinya memiliki menu-menu yang enak dengan harga standar cafe di Malang, kisaran 15 - 30 ribuan. Dan yang menjadi nilai plus yaitu keramahan dari pihak staff cafe ini menyambut setiap pelanggannya.

Saat siang, area lantai tiga tidak begitu disarankan karena terkena langsung panas trik matahari. Namun saat sore kondisinya adem dengan view yang sangat bagus. Saat malam sensasi dinginnya Kota Batu semakin terasa, dan view malamnya benar-benar eksotis. Kamu bisa datang ke tempat ini kapan saja asalkan sesuai jam operasionalnya.

Harga Menu Tembok Langit Batu

Menu di cafe Tembok Langit Kota Batu ini cukup bervariasi, ada main course, snacks, aneka minuman coffee, teh, milkshake, dan lain sebagainya. Harganya pun terbilang standar sesuai harga kopi di Malang.

menu tembok langit batu

Berikut ini daftar menu Taman Langit Batu beserta harganya.

Mains:
  • Yomien Ayam 22k
  • Mac n Cheese 25k
  • Spaghetti Bruule 27k
  • Chicken Teriyaki Rice 27k
  • Beef Yakiniku Rice 29k
  • Beef Burger 29k
Snacks:
  • Risol 12k
  • Potato Crinkle 15k
  • Potato Wedges 15k
  • Waffle 18k
  • Chicken Wings 18k
  • Dimsum Mentai 20k
Espresso Based:
  • Espresso 10k
  • Affogato 19k
  • Americano 18k
Iced Coffee:
  • Classic Iced Coffee 19k
  • Palm Sugar Iced Coffee 20k
  • Caramel Iced Coffee 20k
  • Vanilla Iced Coffee 20k
  • Hazelnut Iced Coffee
Manual Brew:
  • V60 19k
  • Japanese Iced Coffee 19k
  • Tubruk 13k
  • Tubruk Susu 15k
  • Vietnam Drip 16k
Milk Based:
  • Cappucino 20k
  • Cafe Latte 20k
  • Flat White 20k
  • Picolo 19k
  • Mochacino 20k
Milk Iced & Hot:
  • Matcha 19k
  • Banana 19k
  • Red Velvet 19k
  • Taro 19k
  • Choco Creamy 19k
Tea:
  • Tisane Tea 18k
  • Lemon Tea 18k
  • Pineapple Tea 18k
  • Strawberry Tea 18k
  • Green Apple Tea 18k

Fasilitas
Seperti halnya cafe-cafe lainnya, cafe ini memiliki fasilitas pendukung seperti area parkir, toilet, eco living, spot Instagramable, dan lain-lain.

Jam Buka
Jam buka Tembok Langit Batu bisa kamu cek berikut:
  • Senin-Jumat: 10.00 - 21.00 WIB.
  • Sabtu & Minggu: 09.00 - 21.00 WIB

Lokasi Tembok Langit Batu

Lokasi Tembok Langit Batu terletaj di Jl. Diponegoro, Sisir, Kec. Batu, Kota Batu. Letaknya dekat dengan Alun-Alun Kota Batu, dari Alun-alun sudah kelihatan cafe Tembok Langit ini.

Demikian informasi seputar Tembok Langit Batu yang merupakan cafe keren dan cozy. Semoga informasi ini berguna sebagai referensi untuk destinasi ngopimu.